Cara Mudah Menyembunyikan Daftar Teman Facebook

menyembunyikan daftar teman di fb

Pada postingan kali ini bhataramedia.com akan membagikan Cara Mudah Menyembunyikan Daftar Teman Facebook. Sebagian orang pasti ingin menyembunyikan info kontak teman dari orang lain. bagi kamu yang membutuhkan cara ini, kamu bisa ikuti tutorial atau materi berikut ini.

Facebook merupakan sosial media yang tentunya banyak peminatnya, apalagi sekarang facebook semakin berkembang. Dengan adanya berbagai macam fitur yang menarik dan sekarang juga ada yang namanya facebook gaming creator bagi para pencinta game yang memang lagi rame di dunia online. Kamu juga bisa  berjualan di sosial media ini dengan mengandalkan fans page maupun marketplace.

Semakin banyak orang yang mengikuti atau berteman dengan kamu, terkadang ada saatnya kamu ingin menyembunyikan list pertemanan facebook kamu. Apalagi kamu seorang konten creator tentunya ada hal yang perlu dan harus kamu privasi.

Sebenarnya kamu bisa menyembunyikan list atau daftar teman facebook kamu dengan fitur yang sudah ada pada facebook. Tentu tidak semua orang yang tau akan hal ini, karna facebook selalu memberikan update fitur yang unik dan menarik. Berikut langkah – langkah yang bisa kamu coba untuk menyembunyikan daftar teman facebook.

Menyembunyikan Daftar Teman Facebook

Langkah pertama kamu buka aplikasi Facebook yang ada pada smartphone atau PC kamu.

Setelah itu kamu pilih garis tiga pojok kanan atas, dan pilih “Pengaturan & Privasi” seperti pada gambar.

Menyembunyikan daftar teman facebook

Kemudian pilih pada “Pintasan Privasi” lalu kamu klik “Lihat pengaturan privasi lainnya

Cara Mudah Menyembunyikan Daftar Teman Facebook

Langkah berikutnya kamu klik pada “Siapa yang bisa melihat daftar teman anda ?” seperti gambar.

menyembunyikan daftar teman di facebook

Kamu tinggal cari dan klik pilihan “Hanya saya“.

menyembunyikan daftar teman fb

Selesai, sekarang daftar teman facebook hanya kamu yang bisa melihatnya.

Itulah Cara Mudah yang bisa kamu coba. Dengan cara ini kamu juga bisa menyembunyika daftar teman facebook kamu kepada orang tertentu saja. Semoga artikel kali ini bisa bermanfaat dan semoga kamu dapat meng-aplikasikannya sendiri.

JIka ada pertanyaan kamu bisa tinggalkan pesan pada kolom komentar yang ada dibawah ini, Selamat mencoba.

You May Also Like