Bhataramedia.com – Masalah susah buang air besar tak hanya dirasakan oleh orang dewasa saja. Namun bayi pun juga turut mengalami kesulitan buang air besar. Ada beberapa hal yang dapat mengakibatkan seorang bayi mengalami masalah susah buang air besar ini. Diantaranya yakni karena pemberian susu formula maupun makanan untuk bayi yang kurang tepat.
Gejala susah buang air besar pada bayi dapat dilihat melalui frekuensi buang air besar yang jarang terjadi, misalnya saja hanya tiga kali dalam seminggu. Kondisi kotoran yang dikeluarkan keras, sehingga diperlukan usaha yang cukup keras ketika mengeluarkan kotoran tersebut. Karenanya bayi pun mengalami kesakitan dan menjadi lebih sering menangis.
Keadaan ini tentu dirasakan tidak nyaman oleh bayi, karenanya harus segera diatasi. Tips-tips di bawah ini membantu mengatasi masalah susah buang air besar pada bayi.
1. Makanan Berserat
Makanan yang mengandung serat yang cukup dapat membantu melancarkan buang air besar. Serat banyak terdapat pada buah-buahan dan sayur-sayuran. Karena itu, bila bayi mengalami kesulitan buang air besar berikanlah buah-buahan dan sayur-sayuran berserat kepada bayi. Namun buah-buahan maupun sayur-sayuran berserat tersebut harus terlebih dahulu dihaluskan. Selain itu pastikan buah-buahan dan sayur-sayuran berserat yang dipilih sudah higienis.
Akan tetapi, bila bayi masih dalam usia yang belum diperbolehkan memakan makanan lain selain asi. Maka ibunya yang harus memakan buah-buahan maupun sayuran berserat tersebut. Sehingga asi yang diberikan sudah mengandung khasiat dari buah-buahan dan sayuran berserat yang dimakan.
2. Memberikan Air Putih
Kesulitan dalam buang air besar juga bisa disebabkan karena kurangnya mengkonsumsi air putih atau air mineral. Hal ini mengakibatkan sistem pencernaan menjadi terganggu, sehingga sulit buang air besar pun terjadi. Oleh karena itu, berikan air mineral atau air putih yang cukup kepada bayi yang mengalami kesulitan buang air besar. Cara memberikan air putih kepada bayi bisa dengan menggunakan botol bayi. Tapi perlu diingat air putih yang diberikan harus secara bertahap, tidak boleh memberikan air putih dalam jumlah yang banyak sekaligus.
3. Memandikan Bayi Dengan Air Hangat
Cara ini adalah yang paling sering dilakukan yakni memandikan bayi dengan menggunakan air hangat. Air hangat akan membuat tubuh bayi menjadi lebih rileks sehingga rasa sakit yang ditimbulkan sedikit berkurang.
Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan dalam mengatasi masalah kesulitan buang air besar pada bayi. Ingatlah untuk tidak menggunakan obat tanpa resep dokter. Karena hal tersebut bisa saja memperburuk kesehatan bayi. Jika keadaan bayi tidak membaik juga segeralah memeriksakan kesehatan bayi pada dokter anak terdekat. Penanganan medis yang tepat dari tenaga medis ahli dapat membuat kesehatan bayi menjadi lebih baik.