Kopi Jauhkan Anda dari Parkinson

secangkir kopi, gelas kopi

Bhataramedia.com – Menurut studi baru, peminum kopi berat kemungkinan memiliki risiko lebih rendah menderita penyakit Parkinson.

Para peneliti di Universitas Linköping di Swedia telah menemukan variasi genetik tertentu yang tampaknya menawarkan perlindungan terhadap Parkinson, terutama bagi mereka yang minum kopi di dalam jumlah yang banyak.

Temuan yang dipublikasikan di Public Library of Science jurnal PLoS One ini, didasarkan pada analisis pasien Parkinson dari dua kabupaten di bagian tenggara Swedia. Para peneliti memeriksa kombinasi konsumsi kafein dan variasi tertentu di dalam gen yang dikenal sebagai GRIN2A.

Hasil temuan menunjukkan bahwa individu dengan kombinasi tersebut memiliki risiko yang secara signifikan lebih rendah untuk terkena penyakit Parkinson.

Para peneliti mencatat bahwa faktor-faktor, seperti genetik, lingkungan dan gaya hidup sering berinteraksi satu sama lain untuk memunculkan suatu penyakit. Penelitian sering difokuskan pada identifikasi gen dan eksposur yang meningkatkan risiko untuk tertular penyakit.

Namun, studi baru ini menunjukkan bahwa ada juga variasi genetik dan faktor lingkungan yang dapat memberikan perlindungan terhadap munculnya penyakit tertentu.

Seperti dilansir Newsmax Health (11/7/2014), para peneliti percaya bahwa kafein dapat berinteraksi dengan reseptor dopamin di otak, yang diyakini berhubungan dengan Parkinson.

You May Also Like