Macam – Macam Transmigrasi

Macam – Macam Transmigrasi

Bhataramedia.com – Indonesia memiliki program untuk memindahkan penduduknya pada suatu daerah ke daerah lainnya yang biasa kita kenal dengan transmigrasi. Umumnya ini untuk mengatasi kepadatan penduduk pada suatu daerah. Namun, tahukah kamu transmigrasi terbagi menjadi beberapa macam berdasarkan tujuannya. Berikut ulasannya.

Apa itu Transmigrasi?

Transmigrasi adalah suatu program dari pemerintah untuk memindahkan penduduknya dari daerah padat ke daerah yang jarang penduduk secara sukarela dalam upaya pemerataan penduduk. Program ini sudah ada di Indonesia sejak tahun 1905 atas perintah Pemerintah Belanda dan pertama kali dilakukan pada masyarakat wilayah Kedua ke wilayah Lampung oleh sekitar 155 keluarga.

Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, transmigrasi merupakan perpindahan penduduk pada suatu pulau atau daerah yang padat penduduk ke pulau atau daerah yang jarang penduduk. Sedangkan pada UU Nomor 29 Tahun 2009 yang membahas Tentang Ketransmigrasian menjelaskan transimgrasi adalah perpindahan penduduk dengan sukarela untuk menetap dan meningkatkan kesejahteraan pada daerah transmigrasi.

Macam – Macam Transmigrasi

Berdasarkan tujuannya, transmigrasi terbagi menjadi beberapa macam, yakni:

1. Transmigrasi Spontan atau Swakarsa

Transmigrasi ini menggunakan biaya dan kemauan sendiri namun juga mendapatkan bimbingan serta fasilitas dari pemerintah. Bertujuan untuk menggali dan mengembangkan potensi alam yang ada di daerah baru.

2. Transmigrasi Lokal

Semua biaya perpindahan penduduknya ditanggung oleh pemerintah dan wilayah untuk transmigrasi ini adalah dari satu provinsi yang padat penduduk ke provinsi lain yang jarang penduduk, Umumnya transmigrasi ini dilakukan secara massal.

3. Transmigrasi Umum

Perpindahan penduduk dari daerah asal ke daerah tujuan ini atas dorongan faktor sumber daya alam pada daerah asal terlalu jarang dan sempit untuk adanya lapangan kerja. Semua biaya perpindahan penduduk ini juga menjadi tanggungan pemerintah.

4. Transmigrasi Bedol Desa

Perpindahan seluruh penduduk pada suatu desa ke desa lain ini secara massal dan pemerintah juga yang menyediakan biaya serta fasilitas dalam proses transmigrasi ini.

5. Transmigrasi Sektoral

Yang membedakan transmigrasi ini dengan transmigrasi lainnya adalah biaya perpindahannya yang ditanggung berama bagi para transmigrannya.

6. Transmigrasi Keluarga

Merupakan transmigrasi mandiri sehingga segala biayanya tidak ditanggung pemerintah melainkan tanggungan pihak keluarga yang melakukan transmigrasi ini.

Itulah sedikit ulasan mengenai macam – macam transmigrasi. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan akan pengetahuan bagi kita semua.

You May Also Like