Beberapa Aplikasi Lucu dan Menghibur

Beberapa Aplikasi Lucu dan Menghibur

Jika dulunya dengan handphone kita bisa melakukan panggilan, berbagi pesan kepada teman, kerabat ataupun sanak saudara. Sekarang seiring kemajuan teknologi, yang dulunya handphone sudah beralih menjadi smartphone. Dengan smartphone kamu bisa lebih dari berbagi kabar dan melakukan panggilan, karena banyak aplikasi yang memudahkan kamu dalam menjalankan aktivitas.

Bahkan selain untuk memudahkan aktivitas kita, smartphone juga bisa menjadi tempat kita untuk mencari hiburan. Hiburan yang ada bisa berupa game atau permainan, tontonan seru seperti youtube atau aplikasi streaming lainnya, dan juga kamu bisa menggunakan aplikasi – aplikasi menghibur lainnya.

Untuk aplikasi yang lucu serta menghibur, kamu bisa mencari dan mendapatkan rekomendasinya pada toko aplikasi yang sesuai dengan smartphone kamu. Tentunya kamu juga bisa memilih yang mana sesuai dengan kapasitas smartphobe dan keperluan kamu.

Rekomendasi Beberapa Aplikasi Lucu dan Menghibur

Tentunya kamu memerlukan hiburan pada waktu senggang ataupun di sela – sela waktu sibuk kamu, guna membuat pikiran kita rileks kembali dan tidak tegang. Kamu bisa coba unduh dan install aplikasi yang dapat menghibur kamu seperti beberapa ini.

Tiktok

Aplikasi yang sedang digandrungi semua kalangan ini adalah aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk meregangkan pikiran kamu dari padatnya aktivitas. Karena dengan aplikasi ini, selain kamu bisa melihat video – video menghibur, kamu juga bisa berekspresi lewat video yang kamu unggah menggunakan akun kamu sendiri.

9GAG

Aplikasi ini berisikan foto, video, gif serta meme lucu yang dapat menghibur hari – hari kamu. Kamu juga bisa dengan mudah dan tentunya gratis mengunduhnya pada toko aplikasi smartphone kamu.

Tebakan bergambar kocak

Ini merupakan aplikasi yang menyediakan permainan tebak gambar yang tentunya berupa gambar lucu dan dapat menghibur. Game buatan lokal ini tentunya akan lebih mudah untuk kamu pahami karena menggunakan bahasa sehari – hari.

TTS Lontong

Selain untuk hiburan, aplikasi ini bisa sebagai platform untuk mengasah otak. Kamu bisa coba aplikasi ini pada waktu senggang dan ingin menguji semunya teka teki yang jawabannya sering dibuat nalar kita.

Itulah beberapa aplikasi lucu dan menghibur yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

You May Also Like