Pemblokiran Protein Kindlin-3 untuk Sembuhkan Kanker Payudara

Kindlin 3

Bhataramedia.com – Suatu protein yang diyakini hanya ada pada sistem hematopoietik (sistem yang mempengaruhi pembentukan sel darah), yang disebut Kindlin-3, telah diidentifikasi sebagai “pemain utama” di dalam pembentukan dan penyebaran kanker payudara ke organ lain. Penemuan yang diterbitkan di jurnal FASEB edisi Mei 2014 ini dapat membuka pintu untuk jenis obat kanker payudara baru yang menargetkan protein Kindlin-3.

“Bunuh Kindlin-3 untuk menyembuhkan kanker,” begitu kata Elzbieta Pluskota, Ph.D., seorang peneliti yang terlibat di dalam penelitian ini dari Department of Molecular Cardiology di Cleveland Clinic Lerner Research Institute, Cleveland, Ohio. “Biarkan ibu, istri, saudara dan anak perempuan kita hidup lebih lama dan sehat,” lanjut Plustoka.

Seperti dilansir laman Eurekalert (1/5/2014), di dalam penelitian ini, Pluskota dan rekan-rekannya mencari database ekspresi gen untuk mengidentifikasi produk gen yang meningkat pada kanker payudara. Identifikasi produk gen (protein) dapat memunculkan “calon” yang terlibat di dalam perkembangan kankr payudara . Mereka menemukan bahwa tingkat ekspresi Kindlin-3 meningkat secara signifikan pada tumor kanker payudara bila dibandingkan dengan jaringan mammae normal yang berdekatan. Bahkan, Kindlin-3 jumlahnya lebih besar 3 persen dari produk gen-gen lainnya yang meningkat pada sel-sel kanker payudara.

Para peneliti kemudian melakukan uji kepada dua kelompok hewan. Kelompok pertama (kelompok kontrol) ditransplantasi dengan sel-sel kanker payudara yang tidak mengekspresikan Kindlin-3. Sedangkan kelompok kedua (kelompok eksperimen) ditransplantasi dengan sel-sel kanker payudara yang telah direkayasa untuk mengekspresikan Kindlin-3 di dalam jumlah yang tinggi. Hasil dari uji tersebut menunjukkan bahwa kelompok eksperimen mengembangkan tumor lebih besar yang lebih cepat bermetastasis (menyebar) dan lebih angiogenik (pembentukan pembuluh darah tumor) daripada kelompok kontrol.

Analisis biokimia lebih lanjut menunjukkan bahwa Kindlin- 3 meningkatkan produksi dan sekresi VEGF di dalam sel-sel kanker. VEGF adalah suatu molekul yang diperlukan untuk pembentukan pembuluh darah baru. Studi ini juga mengidentifikasi fungsi dari Kindlin-3 yang sebelumnya tidak diketahui, yaitu regulasi transisi epitelial-mesenkimal, sebuah proses yang diperlukan sel-sel kanker untuk menjadi mobile dan invasif .

“Ketika para ilmuwan berpikir telah mengetahui semua mengenai Kindlin-3, protein tersebut ternyata mempunyai fungsi yang selama ini tidak kami ketahui,” kata Gerald Weissmann, M.D., Kepala editor di jurnal FASEB. “Penemuan ini menempatkan kita pada jalan menuju pengembangan pengobatan yang dapat memperlambat, menghentikan atau membalikkan perkembangan beberapa jenis kanker payudara yang paling agresif,” ungkap Weissmann.

Referensi Jurnal :

K. Sossey-Alaoui, E. Pluskota, G. Davuluri, K. Bialkowska, M. Das, D. Szpak, D. J. Lindner, E. Downs-Kelly, C. L. Thompson, E. F. Plow. Kindlin-3 enhances breast cancer progression and metastasis by activating Twist-mediated angiogenesis. The FASEB Journal, 2014; 28 (5): 2260 DOI: 10.1096/fj.13-244004.

You May Also Like