Paket Harga Langganan Zoom

Paket Harga Langganan Zoom

Bhataramedia.comPaket Harga Langganan Zoom. Indonesia saat ini masih berada tengah – tengah pandemi Covid-19 yang memang sedang melanda seluruh bagian dunia, oleh karena itu aplikasi – aplikasi virtual meeting masih sangat berguna hingga kini. Salah satunya, aplikasi Zoom yang dapat mempermudah pekerja ataupun pelajar untuk melakukan kegiatan secara online. Bahkan aplikasi ini juga memberikan layanan untuk berlangganan dengan varian tarif yang dapat penggunanya sesuaikan dengan kebutuhan. Berikut penjelasannya.

Apa yang Dimaksud Dengan Zoom?

Zoom adalah salah satu aplikasi yang memiliki layanan konferensi jarak jauh dengan menggunakan jaringan internet dan secara online. Aplikasi ini juga dapat kamu gunakan melalui situs resminya sehingga penggunanya tidak perlu mendownload  dan menginstall aplikasinya.

Zoom juga menyediakan layanan untuk berlangganan dengan berbagai fitur yang lebih lengkap dari zoom gratis. Salah satu kelebihannya yakni fitur enkripsi yang lebih kuat, jumlah peserta dan durasi meeting yang lebih banyak jika kita bandingkan dengan zoom gratis.

Harga Paket Berlangganan Zoom

Untuk yang ingin menggunakan layanan berlangganan, Zoom memberikan beberapa varian harga yang dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Adapun besaran harga untuk berlangganan yang zoom berikan adalah sebagai berikut ini:

Zoom Pro

Biayanya sebesar USD 149.90 atau Rp.235.000 per host dengan jumlah partisipan bisa mencapai hingga 100 orang.

Zoom Business

Biayanya sebesar USD 20 atau Rp.313.000 per host dengan jumlah partisipan bisa mencapai hingga 300 orang.

Zoom Business Enterprise

Biayanya sebesar USD 20 atau Rp.313.000 per host dengan jumlah partisipan bisa mencapai hingga 1000 orang.

Dan ada info terbaru mengenai tarif berlangganan zoom yang akan naik mulai 1 Oktober 2020 yang dikarenakan Zoom akan memungut PPN atau Pajak Pertambahan Nilai sebesar 10 persen kepada setiap pelanggan yang menggunakan layanan berlanggganan di Indonesia. Yang artinya, harga paket diatas mendapatkan kenaikan sebesar 10 persen dari penambahan PPN.

Itulah sedikit informasi mengenai Paket Harga Langganan Zoom. Yang tentunya juga memberikan fitur lebih lengkap sehingga pengguna dapat memaksimalkan penggunaan aplikasi ini. Semoga bermanfaat dan dapat membantu kamu yang memang sedang membutuhkan.

You May Also Like