Windows 95 Bisa Diinstal di Smartwatch Samsung Gear Live

Windows 95 Bisa Diinstal di Smartwatch Samsung Gear Live

Bhataramedia.com – Samsung Gear Live merupakan perangkat wearable device yang menggunakan platform Android Wear sehingga smartwatch Samsung Gear Live berbeda dengan Gear 2 dan Gear Fit yang menggunakan platform Tizen OS. Samsung Gear Live banyak dibekali fitur baru dan bisa berdiri sendiri tanpa bantuan smartphone pendamping. Selain itu yang paling menarik adalah tahan terhadap air dan debu berkat adanya sertifikasi IP67.

Hebatnya lagi resolusi layarnya lebih besar dari LG G Watch yakni 320×320 yang dibenamkan pada ukuran layar 1.63 inci tersebut dan menggunakan jenis Super AMOLED. Sementara itu di sektor hardware tidak jauh berbeda, Samsung Gear Live juga menggunakan processor Qualcomm Snapdragon 400 Dual-Core 1.2 Ghz dibarengi GPU Adreno 305 dan RAM sekedar 512 MB. Sayangnya, baterai Samsung Gear Live hanya 300 mAH, jauh lebih kecil dari LG G Watch.

Nah, dengan dukungan processor dan RAM tersebut serta internal memori 4 GB, ternyata Samsung Gear Live bisa diinstal sistem operasi jadul Windows 95. Windows 95 merupakan sistem operasi tua yang sudah lama tidak lagi dipakai orang. Selain itu juga Windows 95 merupakan platform x86, tapi kenapa bisa berjalan pada smartwatch Gear Live yang notabene memakai processor ARM.

Ternyata hal tersebut dimungkinkan terjadi berkat aplikasi emulator aDosBox. Sayangnya karena ukuran layarnya yang kecil, tampilan Windos 95 pun terlihat kacau. Selain itu juga saat Windows 95 booting, Windows menampilkan pesan peringatan dan terkadang tiba-tiba hang dan juga waktu booting nya sangat lama sekali.

You May Also Like