kerajinan logam, viking
Ilustrasi, kerajinan logam bangsa Viking.

Bukti Penemuan Kerajinan Logam Bangsa Viking di Arktik Kanada

Diposting pada

Bhataramedia.com – Wadah batu kecil yang ditemukan oleh para arkeolog setengah abad yang lalu, kini telah diakui sebagai bukti lebih lanjut dari keberadaan Viking atau Medieval Norse di Kutub Utara Kanada selama berabad-abad, sekitar 1000 Masehi.

Para peneliti melaporkan temuan ini di jurnal Geoarchaeology. Mereka menemukan bahwa bagian dalam wadah, yang ditemukan di sebuah situs arkeologi di selatan Pulau Baffin, mengandung fragmen perunggu serta serpihan kaca kecil yang terbentuk ketika batu tersebut dipanaskan dengan suhu tinggi.

Objek tersebut adalah wadah untuk melelehkan perunggu, kemungkinan untuk membuat alat kecil atau ornamen dari perunggu. Masyarakat adat di bagian utara Amerika Utara tidak pernah membuat kerajinan logam dengan suhu yang tinggi.

Bangsa viking kemungkinan melakukan perjalanan ke daerah tersebut untuk mendapatkan bulu dan gading walrus.

“Wadah yang ditemukan menambahkan elemen baru yang menarik untuk kemunculan bab bari di awal sejarah Kanada utara,” kata pemimpin penulis, Dr. Patricia Sutherland.

Dia juga telah mengumpulkan spesimen lainnya di Arktik Kanada yang mirip dengan yang digunakan oleh orang Eropa dari bangsa Viking di periode abad pertengahan.

“Penemuan ini kemungkinan merupakan bukti awal dari kerajinan logam dengan suhu tinggi di Amerika Utara,” kata Dr. Patricia, seperti dilansir Wiley (15/12/2014).