

Table of Contents
Dari sekian banyak fitur yang dikeluar oleh Whatsapp, tidak banyak yang mengarahkan ke privasi lebih rinci. Secara bawaan aplikasi, hanya ada beberapa fitur privasi diantaranya menyembunyikan kapan online terakhir, foto profil, tentang, status, pesan terbaca dan lokasi langsung.
Semua fitur ini tentunya lebih merujuk pada system privasi untuk Anda ke teman kontak Anda. Disisi lain, whatsapp belum menerapkan fitur privasi untuk akses aplikasinya. Meskipun verifikasi dua langkah menggunakan pin telah disediakan.
Sayangnya, dari setiap obrolan chat yang kita lakukan di smartphone kita, itu tidak ada jaminan akan dibaca oleh orang lain yang tidak diinginkan. Seringkali ada obrolan aib yang tidak ingin diperlihatkan oleh siapapun. Maka cukup penting memang untuk adanya fitur penguncian untuk aplikasi whatsapp. Terlebih jika fitur penguncian itu dapat pula untuk mengunci chat dari kontak tertentu dalam aplikasi whatsapp.
Nah untungnya, dari keresahan ini, ada beberapa pengembang aplikasi menenamkan fitur eksklusif ini dalam aplikasi hasil modifikasi mereka. Para pengembang ini melakukan modifikasi terhadap aplikasi whatsapp dengan menambahkan beberapa fitur yang tidak didapatkan dalam aplikasi resmi, termasuk diantaranya penambahan fitur pengunci chat obroral untuk kontak tertentu.
Aplikasi yang mereka buat bahkan didistribusikan dan dapat digunakan secara bebas dan gratis oleh siapapun. Hanya saja aplikasi mereka tidak tersedia di google play store maupun App Store. Sehingga pengguna yang ingin menggunakanya, harus menginstallnya secara manual melalui tautan web browser.
Beberapa aplikasi yang memiliki fitur kunci chat obrolan tertentu di whatsapp yakni seperti, GBWhatsApp dan WhatsApp++. Anda bisa menggunakan salah satu dari aplikasi ini di perangkat smartphone Android maupun iPhone. Aplikasi modifikasi ini bisa Anda install melalui tautan berikut ini:
Download Aplikasi Untuk Android
- GBWhatsApp Untuk Android: https://woiden.com/go/CP30dI
- WhatsApp Plus Untuk Android: https://woiden.com/go/pI0tq8
Download Aplikasi Untuk iOS/iPhone
- WhatsApp++ iPhone/iOS: https://woiden.com/go/OqAPDJ
Cara Kunci Pesan Chat Obrolan Tertentu Di WhatsApp
Mengingat bahwa aplikasi ini merupakan aplikasi modifikasi/clongan. Maka setelah Anda menginstall aplikasinya, Anda perlu masuk kembali kea kun whatsapp Anda menggunakan nomor telepon yang telah Anda tautkan ke akun whatsapp Anda sebelumnya atau sama seperti ketika Anda baru pertama kali menginstall aplikasi whatsapp.
Namun untuk menjaga semua daftar riwayat chat dan kontak Anda. Anda sebaiknya melakukan backup atau mencadangkan data whatsapp Anda melalui jendela “Settings” di aplikasi resmi whatsapp sebelumnya.
Setelah Anda masuk ke dalam jendela obrolan chat seperti biasa. Nah untuk mulai mengunci obrolan chat tertentu, Anda cukup ketuk ikon “tiga titik” untuk perangkat Android atau “Settings” untuk iphone. Kemudian dari daftar pengaturan, Anda akan melihat daftar menu fitur baru “Lock Chat/App”. Anda hanya perlu ketuk pilihan ini, kemudian masukan pin/password yang Anda inginkan.
Kedepannya, ketika Anda ingin membuka jendela chat atau aplikasi, maka Anda harus memasukan pin/password yang Anda terapkan. Cukup merepotkan memang, namun tentu ini salah satu fungsi privasi opsional yang bisa Anda gunakan.