Table of Contents
Umumnya ketika seseorang ingin mencari harga tiket pesawat yang murah, mereka mencari daftar harga tiket melalui ppob, travel agency, ataupun melalui situs atau website layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel seperti Traveloka, Airy, Tiketdotcom dan sebagainya.
Namun hal yang paling membingungkan adalah seringkali harga yang kita dapatkan di setiap layanan, itu berbeda-beda. Bahkan dari website layanan pemesanan tiket A bisa saja berbeda jauh dengan website pemesanan tiket B. Ini tidak bisa dihindari mengingat setiap promo yang ditawarkan oleh setiap perusahaan berbeda-beda.
Maka dari itu, Ada salah satu layanan yang memungkinkan Anda untuk merincikan semua daftar yang di internet mengenai harga tiket pesawat berdasarkan harga yang paling termurah. Layanan ini adalah Google Flights yang tidak lain juga merupakan salah satu layanan dari perusahaan teknologi terbesar dunia yaitu Google.
Kelebihan Fitur Google Flights (Google Penerbangan)
Berbeda dengan beeberapa layanan pemesanan tiket atau situs pencarian tiket murah. Layanan Google ini menambahkan berbagai fungsi filter berdasarkan destinasi yang sering dikunjungi, harga paling termurah, tiket promo, dan beberapa fungsi filter lainnya.
Hampir serupa pula pada beberapa situs pencaharian tiket pesawat lainnya, Google Flight juga memungkinkan Anda untuk mencari tiket pesawat berdasarkan tipe pejalanan, misalnya Round Trip (Pergi Pulang), One Way (Sekali Perjalan), dan Multi-City (Pemilihan Dua Destinasi Lebih).
Hanya saja kekurangan dari Google Flights adalah, fiturnay yang masih mengandalkan system booking langsung dari situs maskapai terkait. Sehingga berdasarkan tiket yang Anda tuju, Anda hanya akan diarahkan ke laman pembelian tiket di situs online maskapainya langsung. Namun tidak menutup kemungkinan nantinya Google akan menambahkan fitur booking langsung melalui layanan mereka.
Cara Menggunakan Google Flights Untuk Mencari Tiket Pesawat Murah
Ada dua cara paling mudah yang bisa Anda lakukan untuk mengakses layanan google penerbangan. Pertama dengan mengetikkan kata kunci “Google Penerbangan” di kolom penelusuran google untuk menampilkan kolom pencaharian tiket pesawat murah. Cara termudah kedua adalah dengan mengakses langsung situs dibawah ini:
- https://www.google.co.id/flights
Setelah halaman google penerbangan ditampilkan. Anda hanya perlu memilih destinasi tujuan dan lokasi keberangkatan beserta pilihan tanggal, kelas penerbangan, dan tipe penerbangan. Hebatnya dari google penerbangan ini, lokasi keberangkatan akan otomatis dimasukan berdasarkan lokasi akses Anda saat itu. Sebagai contoh, jika Anda mengakses situs tersebut dari kota Makassar, maka kolom keberangkatan akan otomatis berisikan kota Makassar, dan begitu seterusnya.
Sehingga ini bisa mengefesienkan waktu Anda untuk melakukan pencaharian. Namun kolom keberangkatan tetap dapat Anda ubah untuk alasan jika Anda ingin mencari penerbangan dari kota yang berbeda. Selanjutnya cukup menekan tombol “Telusuri” untuk mulai melakukan pencaharian tiket murah.
Hebatnya lagi, ada banyak sekali filter penelusuran tipe penerbangan bisa Anda terapkan dan jarang Anda temukan di situs pemesanan tiket lainnya. Misalnya pencaharian berdasarkan durasi penerbangan, grafik harga, maskapai penerbangan, harga, waktu, jumlah transit, bandara, tanggal, informasi harga murah secara ringkas untuk satu bulan penuh, dan banyak lagi. Bahkan situs ini mendukung untuk semua maskapai di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Ini benar-benar baik untuk Anda yang berencana ingin bepergian atau traveling.